News  

Lecehkan Nasabah Dan Hina Profesi Wartawan

Satpam Bank Mandiri Taspen Bergaya Arogan

Postmedan.com. Medan ||   Suasana heboh terjadi di Bank Taspen Mandiri yang terletak di Jalan Iskandar Muda tepatnya di seputaran Ex  Ramayana Peringgan Medan Kamis (13/6) sekitar pukul 09.35 WIB.


    Pasalnya David Lumban Tobing (28) seorang Satuan Pengaman (Satpam) yang bekerja di Bank ini terlibat keributan dengan nasabah yang ada pada anak perusahaan Bank Mandiri itu.

   Menurut keterangan yang diperoleh di lokasi kejadian menyebutkan peristiwa yang menghebohkan dan membuat ramai ini bermula ketika Syahrini Lubis (60) merupakan nasabah di Bank Mandiri Taspen bermaksud untuk mengambil surat pelunasan hutang yang ada pada Bank tersebut.

    Sesampai di pintu masuk Syahniar yang merupakan pensiunan Dinas Pendidikan Kota Medan ini dimintai KTP oleh satpam berbaju cream dan celana coklat tersebut.

    Bukannya melayani dengan baik setelah mengambil KTP nasabah tempatnya bekerja itu, Lumban Tobing duduk sembari menghisap rokok di pintu masuk Bank yang sudah beberapa kali memiliki masalah dengan para nasabahnya ini.

   Syahniar yang datang bersama anaknya merasa bingung harus kemana tanpa ada penjelasan dari satpam yang memiliki nomor registrasi 04.1247 itu.

    Kemudian ibu yang memiliki tiga orang putra ini menanyakan dirinya harus kemana untuk mengambil surat pelunasan tersebut,Akan tetapi bukan pelayanan yang mengenakan didapat wanita berhijab ini.”udah duduk aja dulu kalian disitu”kata Syahniar menirukan ucapan satpam yang saat itu dengan satainya duduk sembari menghisap rokok.

    Setelah beberapa lama menunggu di bangku yang ada di dalam bank tersebut,Syahniar kembali bermaksud menanyakan apakah dirinya akan dipanggil atau tetap harus menunggu sampai dirinya mendapat penjelasan oleh pihak Bank.

     Namun kembali lagi bukan jawaban yang didapatnya melainkan tingkah cuek dilakukan satpam tersebut tanpa menjawab pertanyaan ibu yang bertempat tinggal di Jalan Sakura III No.57 Perumnas Helvetia Medan ini “enggak dijawabnya pertanyaanku malah duduk aja dia sambil merokok ” kata Syanhiar.

     Disini keributan bermula saat nasabah yang sudah merasa kecewa ini akan mengadukan satpam kepada atasan yang ada di Bank itu.”saya bilang kenapa pelayanan kamu sebagai satpam seperti ini nanti saya adukan sama pimpinan bank kalau begini caranya”ucap Syahniar.

      Saat itu juga sang satpam yang bergaya preman ini menantang dan merasa tidak takut bila dirinya dilaporkan terkait permasalahan tersebut.”adukan saja kalau mau kalian adukan kalian pikir saya takut”kata sang satpam kala itu.

     Keributan mulai membesar dan Syahniar menuturkan dirinya akan memanggil wartawan untuk meliput peristiwa yang telah mencorong pelayanan institusi Satuan Pengaman (Satpam) pada Bank Mandiri Taspen tersebut.

       “mau siapa kalian panggil aku enggak masalah mau seribu wartawan pun enggak ada takutnya aku udah cabut kalian sana dan panggil wartawan nanti kalau udah dikasi amplop diamnya itu” kata David Lumban Tobing sembari menutup pintu (roling door) berwarna biru yang ada pada Bank Mandiri Taspen tersebut.

      Hingga Berita Ini diturunkan belum ada keterangan yang diperoleh dari David Lumban Tobing ketika kru media ini berusaha melalukan konfirmasi terhadap dirinya yang dianggap melecehkan profesi wartawan tersebut. “berondok di dalam dia itu bang dan dari tadi enggak ada keluar”ucap Salamudin yang merupakan anak dari Syahniar nasabah Bank Taspen Mandiri itu. (ms-01)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif