Aksi Sapma IPK Kota Medan Bagikan Takjil di Sembilan Lokasi

POSTMEDAN, MEDAN – Satuan Siswa Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kota Medan, Jumat sore 23 April 2021 membagikan 300 bungkus takjil buka

Firman

POSTMEDAN, MEDAN – Satuan Siswa Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kota Medan, Jumat sore 23 April 2021 membagikan 300 bungkus takjil buka puasa dan 300 Masker kepada warga.

Ketua DPD Sapma IPK Kota Medan, Sam Tobing, kepada wartawan menjelaskan bahwa pembagian takjil ini digelar di 9 lokasi di Medan.

Adapun lokasinya yakni Simpang Jalan Dr. Mansyur, Jalan Wiliam Iskandar, Jalan Gatot Subroto, Jalan Setia Budi, Depan Rumah Sakit Siti Hajar Jalan Jamin Ginting, Jalan Wiliam Iskandar, Jalan Pasar 2 Setia Budi dan di depan Hotel Grand Mercure Jalan Sutomo Medan.

“Kita membagikan takil kepada masyarakat pengguna jalan yang menunaikan ibadah puasa,” kata Sam Tobing.

“Jadi kegiatan akan terus kita lakukan dibulan Ramadhan dan ini sekaligus bentuk pengabdian kami kepada masyarakat. Sapma Ikatan Pemuda Karya Kota Medan berkomitmen untuk terus berkontribusi secara nyata dan aktif dalam bermasyarakat,” katanya disela kegiatan.

Lebih lanjut, Sam Tobing menyampaikan pada bulan Ramadhan ini Sapma IPK Kota Medan akan terus membagikan takjil. Hal ini dilakukan mengingat masih banyak sesama yang masih sangat membutuhkan makanan minuman di bulan Ramadhan ini.

“Semoga dengan adanya Sapma IPK membagikan takjil pada masyarakat dapat meringankan apa yang dirasakan oleh saudara-saudari kita,” ujar sam

Pembagian takjil ini dilakukan bersama 9 komisariat Sapma IPK Medan, terdiri atas Politeknik Negri Medan, yang dipimpin Fareja, Universitas Islam Negri Sumatra Utara, dipimpin Ilham, Universitas Panca Budi dipimpin Kardo.

Kemudian, Universitas Medan Area dipimpin Bryan, Universitas Sumatra Utara dipimpin Petra, Universitas Negri Medan dipimpin Andri, Universitas Budi Dharma dipimpin Ridho, Universitas HKBP Nomensen dipimpin Andry, dan Universitas Methodis Indonesia dipimpin Kevin, Pungkasnya. (Red/F.G/PM02)

Tags

Related Post